Tanggal Publikasi: March 30, 2021
Dilihat: 313 tayangan
Tag: Rawikara
Membagikan Tautan:
https://ppitchengdu.ppitiongkok.org/pelatihan-kepemimpinan-dasar-ppit-chengdu/
Pada hari Sabtu, 27 Maret 2021 kemarin PPIT Chengdu menggelar Pelatihan Dasar bertema Kepemimpinan yang diperuntukkan bagi anggota Kabinet Rawikara dan seluruh mahasiswa di Chengdu.
Acara ini dimoderatori oleh Inneke Kusuma selaku Wakil Ketua PPIT Chengdu dan Natania Helena selaku Koordinator Divisi Kewirausahaan.
Moderator menyapa seluruh peserta Pelatihan dan membacakan susunan acara lalu membuka acara dengan Doa yang dibawakan oleh Sdr. Rama Hanafi anggota Divisi Seni & Olahraga.
Setelah Doa, seluruh peserta Pelatihan mendengarkan lagu Indonesia Raya untuk menyalakan jiwa Nasionalisme.
Ketika lagu selesai dimainkan jiwa Nasionalisme serasa berapi-api ya! Hehehe
Selanjutnya, memasuki acara inti yang diawali dengan Sambutan dari Ketua Umum PPI Tiongkok Sdr. Nikkolai Akbar.
Ketum PPI Tiongkok menyapa seluruh peserta dan para Narasumber yang hadir juga menyampaikan tujuan dari Pelatihan Dasar di sebuah forum atau organisasi yaitu memberikan wawasan kepada pendengarnya dan menerapkannya langsung ke keorganisasian.
Wah terimakasih Kak Nikko!
Acara selanjutnya adalah Special Performance yang akan membuat para peserta terpukau dengan talentanya!
Penampilan spesial oleh Sdr. Edi Rapika Panjaitan yang juga adalah Pemenang Lomba Cipta Mars PPI Dunia dan segudang prestasi lainnya.
Sdr. Edy mulai memainkan Pianonya dengan indah membawakan Karya dari Rachmaninoff berjudul Polichinelle.
Benar-benar memanjakan telinga para pendengarnya!
Setelah disegarkan oleh penampilan tadi akhirnya tiba pada Pembawaan Materi Kepemimpinan yang pertama oleh Sdr. Dimas Harris Keefe the President of Perpika Korea Selatan.
“Better Organization with Leadership Skills” tema dari materi yang dibawakan oleh Sdr. Dimas.
Apasih alasan temen-temen semua masuk ke organisasi ?
“Networking”
“Community building”
“Leadership skill development”
“Personal development”
“Professional development”
Lima alasan umum masuk ke sebuah organisasi.
Sdr. Dimas menerangkan jaman sekarang ini adalah saat dimana kita semua Berkolaborasi Sinergi (Synergy in Collaboration).
Dengan berkolaborasi kita saling menutupi kelemahan satu sama lain. Terciptanya Kolaborasi karena adanya Aspirasi yang sama. Dan dengan mengumpulkan Aspirasi yang ada dan membuat resource sendiri, itulah yang dinamakan Akademi. Kalau kita bisa menggabungkan tiga poin ini dengan baik maka terciptalah Synergy in Collaboration.
“Leader”
Someone who can see how things can be improved and who rallies people to move toward that better vision.
Desire seseorang untuk menjadi seorang Leader mulai dari Don’t want to grow – Want to grow – Want to grow for highest – Want to take everything.
Lalu Factor Affecting Performance seorang Leader yaitu Distraction, Emotion, Arrogance, Fix Mindset. Bagaimana cara kita sebagai seorang Leader mengendalikan semua faktor tersebut.
Selanjutnya adalah Stage of Organization
Learn – Change – Grow. Dimana sebuah organisasi mulai dari belajar lalu berubah menjadi lebih baik dan terus berkembang.
Konsep tersebut yang diterapkan oleh Sdr. Dimas sendiri dalam kehidupan berorganisasi.
Wah luar biasa! Terimakasih untuk ilmunya Sdr. Dimas!
Hmm kayaknya sudah mulai tegang nih!
Akhirnya acara yang selalu ditunggu-tunggu tiba yaitu Games! Yeay!
Dimoderatori oleh Felycia Yohanna selaku Bendahara PPIT Chengdu. Games kali ini sama dengan sebelum-sebelumnya yaitu berlomba menjawab Quiz dengan benar dan cepat. Ada 3 pemenang dengan hadiah puluhan ribu rupiah!
Tanpa berlama-lama lagi Quiz pun dimulai.
Joy koordinator Div. Seni & Olahraga langsung memimpin di posisi pertama dan langsung disusul oleh Vincent wakoor Div. Edukasi!
Dengan sengitnya akhirnya Games kali ini dimenangkan oleh Sdr. Dimas Ketum Perpika Korea Selatan juara pertama, Joy koordinator Div. Seni & Olahraga juara kedua, dan Vincent wakoor Div. Edukasi sebagai juara ketiga. Yeay! Selamat kepada para Winners!
Sayang sekali Sdr. Dimas berpamitan setelah Games selesai jadi saatnya mengabadikan moment bersama pada acara malam ini.
Materi Kepemimpinan selanjutnya dibawakan oleh Sdri. Vellen Vegitqa selaku Koordinator Divisi Edukasi & Pengembangan Anggota PPIT Chengdu membawakan materi
“PPI Tiongkok dan Management”
PPI Tiongkok merupakan organisasi mahasiswa terbesar di Tiongkok dan merupakan satu-satunya organisasi yang berada di bawah naungan KBRI di Tiongkok.
PPI Tiongkok terbagi menjadi 3 region yaitu Region Utara yang terdiri dari 8 cabang / kota, lalu Region Timur terdiri dari 10 cabang / kota , dan yang terakhir Region Selatan terdiri dari 11 cabang / kota. PPIT Chengdu sendiri berada di Region Selatan.
Sdri. Vellen kemudian memaparkan sejarah singkat PPI Tiongkok, dimulai dengan Pra Kongres pada tahun 2011 di kota Xiamen, lalu Kongres I diadakan di Ibukota Beijing pada tahun 2012, Kongres II di kota Guangzhou tahun 2013, lalu Kongres III di kota Shanghai pada tahun 2014 dan Kongres IV diadakan di Kota Chongqing (Simposium Nasional Pertama) pada tahun 2015.
Selanjutnya Badan Eksekutif PPI Tiongkok yang menjalankan Progam Kerja yaitu Pusat, Cabang dan Ranting.
Lalu Pengawas PPI Tiongkok atau Badan Legislatif yang pada tahun 2018-2020 disebut DPO (Dewan Pertimbangan Organisasi) dan pada tahun 2020-2021 diganti menjadi DPA.
Selanjutnya Badan Otonom PPI Tiongkok yaitu PERLUNI (Perhimpunan Kedokteran Luar Negeri).
“Management”
Sebuah proses dalam memanejerial sebuah organisasi baik dalam hal kepentingan berasama berupa pencapaian Visi maupun Misi dalam sebuah kerjasama demi tujuan yang mampu di pertanggung jawabkan bersama.
Fungsi dari Management Training adalah Planning, Lead, Controlling, Organizing, Motivation, dan Time Management.
Tujuan dari Management Organisasi sendiri adalah Membentuk suatu koordinasi dan kinerja antar divisi, Menciptakan suasana kerja yang damai dan positif, Mendorong para anggota agar bekerja dengan rasa tanggung jawab, dan Mencapai tujuan utama dengan cara-cara yang efisien.
Demikian pemaparan materi yang sangat berguna oleh Sdri Vellen. Terimakasih!
Pemateri yang terakhir adalah Sdri. Velita Stamber selaku Sekretaris 2 PPIT Chengdu.
“Kesekretariatan PPIT Chengdu”
Materi kali ini bertujuan untuk menambah wawasan kita terhadap kelengkapan dan kerapihan Administrasi.
Jika keperluan Administrasi lengkap, maka akan mempermudah kita kedepannya.
“Proposal Dana”
Maksud dibuatnya proposal tersebut, kepada siapa proposal tersebut ditujukan, isi dari proposal tersebut secara rincih dan penanggung jawab pembuat proposal tersebut.
“Term of Reference” yang terdiri dari Judul acara, Pendahuluan, Tujuan, Bentuk acara, Target peserta, Fasilitas peserta, Pembicara, Waktu dan tempat pelaksaan, Pedoman materi, Susunan kegiatan, dan yang terakhir Penutup dengan mencantumkan contact person pengaju proposal.
“Surat Elektronik atau Email”
Hal-hal yang harus ada dan diperhatikan yaitu Subject, Isi (Pembuka, Isi surat, Penutup dan Contact person), Lampiran sesuai nama file, Identitas Pengirim dan Kontak PPIT Chengdu dibagian bawah.
“Media Partner”
Bertujuan untuk menyebarluaskan poster sehingga kemungkinan peserta lebih banyak dan Menjalin komunikasi dengan cabang lain.
“Dokumentasi dan Notulensi”
Setiap Divisi bertanggung jawab menyimpan Dokumentasi dan disimpan sampai akhir masa kepengurusan.
Setiap Divisi juga baiknya menulis Notulensi sesuai format yang ada dan disimpan sampai akhir periode kepengurusan.
Wahh ternyata sangat banyak hal yang masih harus kita pelajari!
Terimakasih Sdri. Velita untuk materinya!
Hampir tiba di penghujung acara, ada Special Performance dari Sdri. Monica Ceicilia Chrisanti dari International Economic and Trade Lanzhou University of Technology.
Sdri. Monica menyanyikan lagu berbahasa Tiongkok sambil memetik gitar dengan asiknya. Penampilannya yang memukau membangunkan para peserta yang sudah tegang, hehehe.
Wah penampilan yang luar biasa! Terimakasih Sdri. Monica!
Akhirnya tiba pada akhir acara seperti biasa seluruh peserta mengabadikan moment dengan foto bersama.
Pelatihan Kepemimpinan Dasar oleh PPIT Chengdu pun terselesaikan dengan baik.
[ Author : Chynta Kaawoan ]
Salam Perhimpunan!
Rawikara Berjaya
Tanggal Publikasi:
March 30, 2021
Dilihat:
313 tayangan
Tag:
Rawikara
Membagikan Tautan:
https://ppitchengdu.ppitiongkok.org/pelatihan-kepemimpinan-dasar-ppit-chengdu/